Kimo! – Platformer Hardcore Ala Super Meat Boy Buatan Lokal

 Kimo! – Platformer Hardcore Ala Super Meat Boy Buatan Lokal
Game dengan tingkat kesulitan tinggi selalu memberikan tantangan yang membuat siapapun pastinya penasaran untuk menaklukkan game tersebut sebisa mungkin. Coba saja kamu lihat bagaimana game seperti VVVVVV dan Potatoman Seeks The Troof berhasil membuat pemainnya geregetan dan ketagihan bermain di saat yang bersamaan. Popularitas game  “hardcore” semacam inilah yang menginspirasi pembuatan Kimo!, sebuah game platformer buatan Clay Game Studio asal kota Malang yang sebelumnya telah kita kenal lewat game Rocket Madness di bulan Desember lalu.
Sekilas melihat tampilan Kimo! saja, saya langsung teringat dengan game Super Meat Boy besutan Team Meat yang populer di console Xbox 360 dan PC Windows lima tahun silam. Dalam Kimo!kamu bermain sebagai Kimo, kucing dari tanah liat yang berjuang keras agar bisa mencapai langit. Tujuan permainan Kimo! sendiri sebenarnya sangat simpel, kamu ditugaskan untuk berjuang meraih berlian besar yang ada di setiap bagian akhir level. Tantangannya sendiri muncul dari segi desain level. Di sini Kimo harus melewati setiap level yang sengaja dibuat segereget mungkin agar kamu menjadi semakin terlatih (atau mungkin frustasi) hingga akhirnya jago dalam memainkan Kimo!.
Kimo | screenshot 1
Untuk kepuasanmu bermain Kimo!, Clay Game Studio mematok kontrol yang tidak terlalu ribet untuk menjalani aksi hardcore platformer di mobile. Di sini kamu diberikan skema kontrol yang tak terlihat, namun masih mudah sekali dipelajari. Skema di bagian kiri untuk mengendalikan Kimo ke arah kanan dan ke kiri, sedangkan skema di bagian kanan untuk membuat Kimo melompat. Dengan kontrol tersebut, kamu bisa membuat Kimo melakukan gerakan wall jumpdan long jump agar bisa melompati objek mematikan yang ada di bawahnya.
Sama seperti Super Meat Boy, dalam game ini kamu berjuang menghadapi susunan level yang sangat menantang. Ada banyak sekali jenis rintangan yang sangat membahayakan di sini,  mulai dari duri tajam yang menghiasi lantai dan dinding, kobaran api yang mengejarmu dari satu platform menuju platform lainnya, hingga jurang mematikan semuanya menanti petualangan kamu di Kimo!. Clay sendiri menyediakan 40 level, masing-masing terbagi dalam empat dunia yang berbeda, dan kabar baiknya lagi kamu bisa berpindah menuju bagian dunia mana pun yang kamu mau sesuka hati.
Kimo | screenshot 2
Aksi wall jumping adalah kegiatan rutin si Kimo dalam game ini
Tantangan lain dalam game ini adalah gerakan Kimo yang terkadang susah sekali diprediksi, sehingga kegagalanmu kadang disebabkan oleh hal sepele seperti lompatan yang terlampau jauh dari tujuan asal. Bukan hanya itu saja, dalam beberapa tampilan level Kimo!, karaktermu kadang juga terlihat membaur dengan warna latar di belakang, jadi kamu akan merasa kesulitan melihat karakter ini ketika mengarungi level dengan dominan warna gelap.
Terlepas dari kendala teknis tadi, aksi platformer yang sangat sulit di game ini bisa kamu nikmati secara gratis, dengan penambahan beberapa unsur IAP di dalamnya. Clay sendiri menyediakan alternatif perolehan nyawa (alias sistem stamina) gratis dengan cara menonton video iklan berdurasi beberapa detik saja. Jadi pembelian IAP di game ini bukanlah sesuatu yang wajib untuk kamu lakukan, apalagi saat kamu sedang tertantang untuk menaklukkan sebuah level hingga harus mati berulang-ulang.
Share on Google Plus

About dery

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

0 komentar:

Posting Komentar