Karakter Ekstra Mortal Kombat X Bisa Dicoba Secara Gratis


mortal-kombat-x4-600x337

Kehadiran karakter tambahan di Mortal Kombat X memang menjadi daya tarik tersendiri bagi para gamer. Bagaimana tidak, gamer tentunya penasaran ingin mencoba bagaimana menghabisi lawan menggunakan Jason Voorhees atau Predator.

Sayangnya karakter-karakter tambahan ini tidak langsung tersedia begitu saja. Gamer diharuskan membelinya dalam bentuk DLC jika ingin mendapatkan akses secara penuh. Tapi jangan khawatir, NetherRealm memberi kesempatan bagi para gamer untuk mencicipinya secara gratis!

Hal ini dipastikan langsung oleh sang creator, Ed Boon. Melalui akun Twitter-nya, Boon menjelaskan bahwa gamer bisa mencoba memainkan karakter-karakter tambahan tersebut melalui mode bernama Challenge Towers.

predator
Terlepas dari status mereka sebagai karakter DLC, gamer tetap berkesempatan menjajal keempat karakter ini secara cuma-cuma.

Ada tiga Tower berbeda di Mortal Kombat X. Salah satu diantaranya adalah Premiere Tower, terkadang memungkinkan gamer untuk memainkan karakter-karakter yang termasuk dalam DLC. Akses ke Tower tetap terbuka meski gamer belum membeli DLC. Nantinya jika gamer tertarik untuk menghadirkan karakter tambahan tersebut secara penuh, barulah membelinya DLC-nya.

Seperti diketahui NetherRealm menyediakan DLC bernama Kombat Pack yang dijual seharga USD 30. Di dalamnya tersedia 4 karakter tambahan yaitu Jason Voorhees, Predator, Tanya, dan Tremor. Selain itu, dengan membeli Kombat Pack gamer juga akan mendapatkan skin-skin yang sangat beragam untuk beberapa karakter dalam game.

Sumber:  http://jagatplay.com/2015/04/news/karakter-ekstra-mortal-kombat-x-bisa-dicoba-secara-gratis/
Share on Google Plus

About dery

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

0 komentar:

Posting Komentar