Tips And Trick Mempercepat Windows

Ada kegiatan mendesak yang harus dikerjakan, laptop atau PC segera di boot , aduh, bootnya lamaaa… , pas masuk windows, belum bisa buka apa-apa, masih sibuk loading ini dan itu. dipaksa eh not responding.. malahan tambah lama lagi..  Argh rasanya mau install ulang atau kalau perlu langsung buang dan ganti baru..  :D  Okelah sebenarnya hal beginian terjadi rata-rata di setiap pengguna komputer aktif, karena dengan banyaknya pemakaian, jumlah file bertambah, program baru bertambah, otomatis komputer akan semakin padat dan sibuk. Jika kita juga terus memakai tanpa tahu cara merawat dan mengakali ya, salah sendiri.. kejadian yang menjengkelkan tidak bisa dihindari.
Sebelum menuduh komputer yang jelek atau rusak, ada baiknya kita mencoba melakukan optimisasi terhadap komputer atau laptop anda, spesifiknya sih terhadap sistem operasi windows yang anda pakai karena ini perawatan software, bukan pada hardwarenya. Untuk perawatan hardware terpisah sendiri dan juga sebaiknya dilakukan sewaktu-waktu.
Okay pertama-tama , Jalankan komputer anda dan setelah menunggu lama, dan kelihatannya sudah stabil, coba ini :  ( Cara ini tidak berurutan dan bisa dilakukan semuanya, terserah anda)

Atur program yang akan berjalan pada saat start up windows

Nah ini yang akan sangat menentukan windows anda akan lalod pada saat pertama masuk windows, disini windows harus meload semua aplikasi yang masuk ke dalam daftar start up nya.  aplikasi yang diload juga beragam , ada yang berjalan aktif, ada juga yang berjalan dibelakang layar (background).
Caranya :  Jika anda pengguna Windows 8 , cukup  dengan menekan Ctrl + Alt + Del  dan pilih Task Manager , Setelah terbuka , cari tab bagian atas dan pilih “Start Up” , nah di halaman ini anda bisa liat semua aplikasi yang di susun oleh windows,
Task Manager- Star

Perhatikan terdapat nama aplikasi, pembuatnya, status start up dan Impact terhadap kemampuan PC anda.
Sangat mudah diamati, aplikasi mana yang penting dan tidak penting.  Tolok ukur buat kalian menentukan apakah perlu berjalan saat start up atau tidak tentu dari kegiatan pemakaian komputer anda, contohnya jika saya mengaktifkan atau mengeset Enabled ke Internet Download Manager, maka saat start up WIndows akan langsung menjalankan aplikasi itu tanpa perlu saya melakukan menjalankan manual, ini akan menghemat waktu saya dan aplikasi tersebut langsung aktif dan terintegrasi ke browser-browser saya. Begitu juga dengan aplikasi lain yang akan menjalankan masing-masing tugasnya jika saya enable kan, tapi karena imbasnya bisa membebani kecepatan, ya kita harus pilah-pilah lagi. Agar lebih mudah, kita bisa melihat Start up Impact sebagai pertimbangan, nilai yang High menandakan bahwa aplikasi itu memakan sumber daya yang banyak terhadap PC anda sementara yang Low menandakan aplikasi itu dianggap ringan dan tidak terlalu menjadi beban.
Untuk merubah status start up, klik kanan pada nama aplikasi yang dikehendaki dan pilih (Enable atau Disable) , setelah selesai semua settingan anda, silahkan Restart untuk mengaktifkan settingan anda. Seharusnya proses start up berikut tidak seberat yang awal jika memang anda banyak men-disable kan aplikasi-aplikasi yang mempunyai impact yang besar.
Oya satu lagi, start up ini juga baik buat anda untuk memantau apakah ada program aneh yang anda tidak kenal yang telah terinstal, jika ada pastikan anda mendisable dan kalau perlu segera menghapus karena bisa saja itu program jahat yang diam-diam sedang beraksi di komputer anda.
Untuk pengguna Windows versi lebih jadul, bisa mengakses dengan cara Start –> Run , lalu ketikkan msconfig  tekan enter,  lalu cari tab pilihan start up, Tampilan mungkin sedikit berbeda tapi tujuan dan penjelasannya sama, dan tanpa informasi tentang start up Impact.

Scandisk dan Defrag 

Setiap bulan ada baiknya melakukan dua aktifitas ini.
Scandisk berguna untuk mengecek file-file sampah dan mungkin tidak berguna yang bisa dihapus agar mengosongkan hardisk dan memory.
Deftrag berguna membiarkan hardisk melakukan pemetaan dan penyusunan terhadap file-file yang terinstal dalam disk sehingga pengaksesan bisa lebih cepat.

Sisakan kapasitas kosong hardisk yang cukup

Umumnya kita harus menyediakan free space di hardisk terutama Drive C: minimal sekali sebanyak 250mb agar komputer bisa leluasa melakukan dan menyimpan temporary file dengan baik yang bisa mengoptimalkan kerja windows.

Registry Cleaner, Anti Virus, Spyware Removal

Ya, saya rasa anda pernah melihat, menginstal atau mencoba aplikasi-aplikasi yang melakukan pembersihan registry seperti CCleaner, Wondershare Registry Cleaner, dan lain-lain. Jalankan rutin minimal sekali tiap bulan dan jaga terus komputer anda dari sisa-sisa file dan data yang tak berguna.
jalankan juga aplikasi anti virus atau anti spyware sebulan sekali dan pastikan komputer anda bersih dari aplikasi aneh yang melakukan banyak gerakan tambahan di komputer anda.

Update Driver , Windows , Aplikasi

Persoalan lambat terhadap kinerja aplikasi kadang bukan salah komputer anda, tetapi karena aplikasi anda sendiri hingga interaksi mereka terhadap driver dan sistem operasi, maka dari itu pastikan selalu anda mengupdate aplikasi anda ke keluaran yang terbaru , karena pembuat aplikasi juga akan selalu mengupayakan agar aplikasi mereka bisa berjalan dengan baik.

Delete Data & Uninstall Program

Saya yakin dikomputermu ada game yang tidak anda sukai dan program yang sudah jadul, Buat apa anda simpan ? nanti berjamur ;p  , masuk control panel –> program  , dan segera hapus semuanya.
Perhatikan juga jika ada aplikasi berat yang fungsinya sama tapi sama-sama berjalan, ini biasanya anti virus dan program download manager.. sebaiknya pilih satu dan uninstall salah satunya, karena jelas akan membebani komputer anda.

Okay. Setelah melakukan semua ritual diatas, dengan rahmat Allah yang maha kuasa seharusnya komputer anda bisa lebih kencang sekarang.  jika merasa tidak ada perubahan, kemungkinannya adalah karena memang spesifikasi yang tidak memadai terhadap sistem operasi dan aplikasi-aplikasinya, ataupun juga karena file sistem yang bermasalah yang sering membuat windows loading gak jelas hingga error sendiri.  untuk masalah tersebut sepertinya anda perlu mempertimbangkan untuk melakukan format dan install ulang atau membeli perangkat baru.

Semoga Bermanfaat dan optimalkan komputer anda sekarang. (Tinggalkan komen dulu sebelumnya kalo bisa :D  )

Sumber:  http://www.bloggerkilat.com
Share on Google Plus

About dery

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

0 komentar:

Posting Komentar