Kalau mau nyari apa-apa di internet, hampir semua orang di dunia pasti mengandalkan Google Search. Nggak heran kalau saat ini, Google jadi mesin pencari paling populer di dunia. Tapi ternyata banyak rahasia loh di baliknya.
Public IP Adress
Kalau suatu saat kamu perlu tahu IP adress komputer yang sedang kamu pakai, buka saja Google Search. Tinggal ketik "IP", terus klik search. IP adress kamu akan muncul di pencarian pertama.
Do A Barrel Roll
Ketikkan "do a barrel roll" pada kolom search, terus pencet Enter. Kamu akan melihat halaman pencarian kamu berguling.
Google Gravity
Coba ketikkan "google gravity" di kolom search. Terus klik I'm Feeling Lucky. Hasil pencarian kamu akan berjatuhan karena efek gravitasi.
Google Space
Caranya sama seperti Google Gravity. Ketikkan "google space", klik I'm Feeling Lucky. Hasil pencarian akan melayang-layang seperti di luar angkasa.
Blink HTML
Kalau kamu melakukan pencarian dengan kata "blink html", maka semua tulisan "blink" dan "html" akan berkedip-kedip.
Laporan Cuaca
Kamu mau tahu cuaca di Zimbabwe sekarang seperti apa? Ketik saja "zimbabwe forecast" dan kamu akan menerima data ramalan cuaca lengkap untuk hari ini. Kamu juga bisa menggunakan cara tersebut untuk berbagai kota lain di dunia.
Kalkulator
Butuh hitung-hitungan cepat? Coba masukkan sebuah soal matematika di kolom search. Google akan menghitungya untuk kamu dengan fitur kalkulator kerennya.
Translator
Mau tahu bagaimana cara bilang I love you dalam bahasa Rusia? Ketik saja "aku cinta kamu indonesian to russian" di kolom search. Klik juga ikon speaker di bagian atas hasil pencarian untuk mendengarkan cara pelafalan kalimatnya.
Timer
Kamu lagi manggang kue di oven, tapi sambil nunggu mau browsing dulu? Bisa aja, kok. Pakai aja fitur timer di Google Search. Kamu tinggal ketik "set timer for ...hour ...minute ...second". Google akan melakukan hitung mundur dan akan berbunyi jika waktunya habis.
Zerg Rush
Nah ini dia trik Google Search yang paling seru. Selain mencari informasi, kamu juga bisa main game, loh. Ketik "zerg rush" dan tekan Enter. Kamu akan melihat huruf "O" bertebaran. Klik berkali-kali tiap huruf O yang jatuh sebelum mereka menghancurkan seluruh halaman pencarian kamu!
Google 1998
Ketik "google in 1998" dan klik search. Kamu akan melihat tampilan Google saat pertama kali diluncurkan pada tahun 1998.Converter
Google memiliki fitur converter untuk mengonversi berbagai ukuran dan skala. Misalnya kamu mau tahu 8 mil itu berapa kilometer, ketik aja "8 miles to kilometers". Kamu juga bisa menggunakan skala ukuran lain seperti waktu, suhu, kecepatan, dan sebagainya.Currency Converter
Selain skala dan ukuran, Google juga mampu mengonversi nilai mata uang. Misalnya untuk mengetahui 67 US$ dalam Rupiah, ketik saja "67 dollars to rupiah". Converter ini juga disertai grafik yang menunjukkan kenaikan atau penurunan nilai mata uang tersebut dalam lima tahun terakhir.Etimology
Ketik sebuah kata, diikuti "etimology" di belakangnya. Misalnya anda mengetikkan "technology etimology". Google akan menunjukkan etimologi atau asal usul kata tersebut dari segi bahasa dan pemaknaannya. Fitur ini berguna buat kamu yang belajar ilmu sosial atau bahasa dan budaya.Events
Coba ketik "halloween" dan klik search. Pada baris pencarian pertama, kamu akan melihat hari dan tanggal perayaan tersebut akan diadakan. Kamu juga bisa mengetahui hari dan tanggal perayaan lain seperti Thanksgiving, Earth Hour, dan sebagainya.Flight
Buat kamu yang hendak bepergian menggunakan pesawat, ketikkan nomor penerbangan kamu dan klik search. Google akan memberikan informasi tentang tujuan penerbangan, waktu keberangkatan, dan sebagainya.Graphic
Google juga dapat menerjemahkan sebuah persamaan matematika ke dalam bentuk grafik. Ketikkan saja rumus persamaannya, dan klik search. Pada baris pencarian pertama, kamu akan melihat grafiknya.Sunrise
Buat kamu yang senang berburu foto atau menikmati sunrise di pagi hari, kamu harus tahu dulu kapan matahari terbit. Supaya kamu bisa datang di waktu yang tepat. Ketik aja "sunrise in (nama kota)" di kolom search. Google akan ngasih tahu kamu jam berapa tepatnya matahari akan terbit di kota tersebut.Sunset
Sama seperti fitur di atas, kamu bisa ketik "sunset in (nama kota)" untuk mengetahui kapan tepatnya matahari akan tenggelam di kota tersebut.Pacman
Kalau minggu lalu ada game Zerg Rush, sekarang ada satu lagi game legendaris dunia yang pasti semua orang tahu. Ketik "pacman" pada kolom search. Kamu akan menemukan game Pacman yang bisa kamu mainkan dengan tombol arah di keyboard komputer kamu.Game ini sebenarnya merupakan sebuah Google Doodle yang dibuat pada tanggal 21 Mei 2010 untuk memperingati 30 tahun lahirnya Pacman. Namun, sampai sekarang kamu tetap bisa memainkannya.
Sumber: Jalantikus.com
Itulah beberapa rahasia Google yang bisa membantu mengurangi kebosanan anda ketika mencari di Google. Jika anda meneukan rahasia lainya silahkan Komentar
0 komentar:
Posting Komentar